*GpA0GUC5TSAoGSM6GUG0BSriTi==*

Anggota Polsek Pringgarata Terus Melakukan Himbauan Covid 19 dan Siskamtibmas Pada Warga


LOMBOK TENGAH, NTB - Kegiatan Anggota SPKT I Polsek Pringgarata Polres Lombok Tengah, pada hari Jumat tanggal 29 Oktober 2021 pukul 16.22 Wita.


Kapolres Lombok Tengah AKBP Hery Indra Cahyono, SH, S.I.K, MH, melalui Kapolsek Pringgarata IPTU Derpin Hutabarat, SH.M.Hum, menyampaikan bahwa yang melaksanakan kegiatan tersebut adalah Aiptu Ketut Samiada dan Brigadir Lalu Ahmad Fathani yang berlokasikan di Dusun Kelana Desa Sepakek, Kecamatan Pringgarata, Kabupaten Lombok Tengah.


Lebih jauh lagi, Kapolsek menyampaikan bentuk kegiatan yang dilakukan oleh Anggota patrolinya adalah dialogis atau himbauan, serta yang menjadi 

sasarannya adalah warga masyarakat setempat.


"Anggota melaksanakan patroli dialogis dengan warga , menghimbau agar tetap menjaga situasi Kamtibmas memasuki musim penghujan agar kewaspadaan ditingkatkan, terutama pada malam hari, melaksanakan ronda malam guna mencegah dan menekan terjadinyanya  kriminalitas, berpartisipasi untuk mensukseskan program vaksinasi Nasional guna mewujudkan Herd Immunity khususnya terhadap virus covid-19, Ungkap Kapolsek.


Lanjut Derfin, Dengan mengajak warga untuk di vaksin baik dosis I maupun dosis II covid -19, sehingga masyarakat yang menerima vaksin merasa nyaman.


Juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan Pencegahan Penularan Covid-19 di masa PPKM berbasis mikro dgn cara 5M yaitu  Menggunakan Masker dengan baik dan benar, menjaga jarak minimal 1 meter, rajin mencuci tangan menggunakan sabun di air yang mengalir, menjauhi Kerumunan dan membatasi mobilitas serta Interaksi, Tutup Kapolsek.


(SL MH) 

Komentar0

Type above and press Enter to search.

PT. GLOBAL SWARA RAKYAT